Pada tahun ajaran kali ini, Alhamdulillah SDN 11 Jambu mendapatkan amanah dari orang tua sebanyak 29 siswa. Semoga Bapak Ibu Pendidik dan Tenaga Kependidikan dapat menjaga amanah ini dengan baik. Aamin yaa robbal'alamin..
Pada hari pertama anak-anak kelas 1 masuk sekolah, ada arahan dan motivasi khusus dari Bapak Bagong, S.Pd.SD. selaku kepala sekolah dan dari Ibu Wiwik Endang Ratna Pratiwi selaku wali kelas 1.
Selanjutnya, para siswa didampingi wali kelas diajak berkeliling lingkungan sekolah untuk lebih mengenal sekolahnya dan juga berkenalan dengan bapak ibu guru dan tenaga kependidikan.